-->

Cara Pergi ke Museum Ghibli


Siapa yang tidak mengenal studio animasi yang satu ini ?. Yups, Ghibli Studio merupakan salah satu studio animasi paling terkenal di Jepang, Bahkan Dunia. Studio ini telah menghasilkan banyak Anime Movie terkenal dengan berbagai macam penghargaan seperti My Neighbor Totoro, Princess Mononoke, Sprited Away dan Ponyo on Cliff by the Sea.

Terletak di Mitaka, tepatnya di luar pusat kota Tokyo, Terdapat museum unik dengan bertemakan Studio Ghibli. Museum ini wajib dimasukan kedalam itinerary kamu. Terlebih lagi jika kamu pecinta Anime-anime Studio ini. Museum ini sendiri dirancang dengan unik dan disana terdapat banyak karakter-karakter ghibli yang terkenal. Termasuk robot besar bertangan panjang  seperti yang terdapat di anime "Castle in the Sky".

robot

Di lantai pertama museum dipamerkan sejarah dan teknik pembuatan animasi dan juga terdapat teater kecil yang menampilkan film pendek Studio Ghibli yang eksklusif untuk museum. Museum ini juga memiliki kafe, area bermain anak-anak, taman atap dan juga toko suvenir.

AKSES

peta ke museum ghibli
sumber www.ghibli-museum.jp

Museum ini dapat dicapai dari Stasiun Mitaka di Jalur JR Chuo (15 menit, 220 yen dari Stasiun Shinjuku). Ada Shuttle bus dari stasiun ke museum (210 yen sekali jalan, 320 yen bolak-balik, untuk anak-anak setengah harga), bisa juga dengan menggunakan taksi dengan biaya sekitar 750 yen, Atau Kamu bisa berjalan sekitar 20 menit dari Stasiun Mitaka atau dari Stasiun Kichijoji melalui Inokashira Park.

Jam Buka & Harga Tiket

Waktu kunjungan museum dibagi menjadi empat, yaitu jam 10:00, 12:00, 14:00, dan 16:00. Tetapi meskipun jam masuknya sudah ditentukan, kamu bisa berlama-lama di museum ini sampai tutup. Owh ya, museum ini tutup setiap hari Selasa, dan juga di hari libur panjang dengan waktu yang berubah-ubah.

Tiket tidak dijual di museum dan harus dibeli telebih dahulu:

  • Pembelian Online

Tiket bisa dibeli secara online dalam bahasa inggris melalui situs I-tike.com oleh Lawson HMV Entertainment dengan biaya reguler 1000 yen. Selanjutnya, tiket juga dapat dibeli melalui Voyagin (hanya tiket) atau Japanican (tiket serta pemandu tur), namun harganya jauh lebih mahal.

  • Pembelian dari luar Jepang

Tiket bisa dibeli dari kantor luar negeri JTB. Tiket untuk bulan tertentu ,mulai dijual tiga bulan di muka pada tanggal 1 setiap bulannya. Kamu akan diberi voucher dengan tanggal masuk tertentu yang tercetak di atasnya. Kamu bisa menukarkan voucher tersebut dengan tiket masuk museum.

  • Pembelian di Jepang

Tiket juga bisa dibeli dari mesin penjual tiket Loppi yang terdapat di convience store Lawson. Lawson tersebar luas di Jepang, terutama di depan stasiun besar. Jadi kamu akan dengan mudah menemukannya. Meskipun begitu, karena proses pembelian tiket yang mudah ini, reservasi tiket semakin cepat habis. Bisa dipastikan kamu tidak akan mendapatkan tiket apabila kamu memesannya beberapa hari sebelumnya. Reservasi tiket biasa dilakukan mulai dari tanggal 10 setiap bulannya.

Gimana, menarik sekali bukan museum yang satu ini. Selain kita dapat belajar sejarah tentang pembuatan animasi, kita juga dapat merasa seperti masuk kedalam dunia Ghibli. Jadi, jika anda berminat untuk berkunjung ke museum ini jangan lupa untuk memesan tiket jauh-jauh hari ya... karena seperti yang dibilang tadi "tiket tidak dijual di tempat". Jaa, Matane !!


0 Response to "Cara Pergi ke Museum Ghibli"

Post a Comment

Utarakan pendapat Kamu !!!

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel